Sah! 6 Mahasiswa Prodi Statistik Dilantik Jadi Agen Statistik

Oleh: Jafar La Kilo . 20 September 2023 . 21:49:15

Enam mahasiswa Program Studi Statistika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo telah terpilih sebagai agen statistik Provinsi Gorontalo untuk tahun 2023. Mereka meraih prestasi ini melalui sebuah seleksi yang sangat ketat. Keenam mahasiswa yang berhak menyandang gelar agen statistik tersebut adalah:

1. SISILIA PUSPITA ALIWU

2. NI WAYAN TIARAWATI

3. NURUL APRILIA

4. AKBAR FAJARIANTO RAMDAN

5. MOHAMMAD DWITIAR NALOLE

6. NATHANIA OKTAVIA GUNAWAN

Pada Rabu, 20 September, upacara pengukuhan dilangsungkan secara resmi oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Gorontalo, Mukhamad Mukhanif, S.Si., M.Si. Acara ini ditandai dengan pemberian selempang kepada keenam agen statistik baru.

Kegiatan yang berlangsung di Aula FMIPA ini turut dihadiri oleh Dekan FMIPA, Ketua Jurusan Matematika, serta segenap dosen Program Studi Statistika.

Prestasi ini merupakan pengakuan atas dedikasi dan kompetensi mahasiswa dalam bidang statistik, serta akan memberikan kontribusi yang berharga bagi pengembangan data statistik di Provinsi Gorontalo.

Agenda

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020

19 November 2019

SIDANG SENAT TERBUKA

Sidang Senat Terbuka Penetapan Calon dan Nomor Urut Calon Dekan FMIPA Periode 2019-2023