Mahasiswi Prodi Statistika-FMIPA menjadi Wisudawan Terbaik

Oleh: Muhammad Rezky Friesta Payu . 30 Agustus 2018 . 20:00:00

FMIPA UNG -- Prosesi wisuda yang digelar pada hari Kamis (30/08/18) di auditorium UNG, mengukuhkan 1648 lulusan baik dari program magister, profesi ners, sarjana maupun diploma. Pada momen yang berharga itu, FMIPA patut berbangga karena wisudawan terbaik diraih oleh Nurain Ibrahim yang merupakan mahasiswi dari Prodi Statistika, Jurusan Matematika. Kebanggaan inipun disampaikan oleh Ketua Program Studi Statistika, Hasan S. Panigoro, S.Pd.,M.Si yang juga merupakan Dosen Penasehat Akademik Nurain, karena untuk program studi yang bisa dikatakan baru di UNG, ini merupakan momen wisuda kedua yang mengantarkan lulusan dari prodi statistika.

Nurain yang meraih IPK 3,90 dengan predikat Terpuji, sepantasnya menjadi wisudawan terbaik dan mewakili ribuan wisudawan lainnya dalam memberikan pesan dan kesan wisudawan pada prosesi wisuda tersebut. Saat ditemui disela-sela acara tersebut, Nurain mengungkapkan rasa syukurnya dan ucapan terimakasihnya pada seluruh civitas akademika, khususnya kepada bapak/ ibu dosen di prodi statistika, “alhamdulillah pencapaian ini bisa saya dapatkan bukan hanya karena belajar dan berdoa tetapi juga berkat bimbingan bapak/ ibu dosen statistika yang selalu terbuka dan ramah kepada mahasiswa”. Nurain juga berpesan kepada mahasiswa lain agar tetap semangat dalam meraih prestasi dan terus berusaha memberikan yang terbaik yang dapat membanggakan orang tua dan almamater tercinta.

Agenda

27 September 2024

Dies Natalis FMIPA Ke-61

Dies Natalis FMIPA Universitas Negeri Gorontalo ke-61. Diisi dengan berbagai kegiatan menarik

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020