FMIPA UNG -- Program Studi Pendidikan IPA yang ada di Fakultas MIPA mendapat kunjungan; Asesmen Lapangan dari Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Jum'at kemarin (23/02/18). Proses Asesmen Lapangan ini, berkaitan dengan pengajuan yang sebelumnya dikirimkan ke BAN-PT melalui sistem online, SAPTO.
BAN-PT mengirimkan tim Asesor yang terdiri dari dua orang yaitu Prof. Dr. Wiyanto dan Dr. Mitrayana. Tim Asesor tersebut mengawali kunjungannya dengan meninjau gedung baru Universitas Negeri Gorontalo, fasilitas-fasilitas yang dimiliki seperti ruang perkuliahan, laboratorium, perpustakaan dan fasilitas penunjang lainnya. Selanjutnya, Tim Asesor melakukan pertemuan dengan beberapa Mahasiswa yang berasal dari Prodi Pendidikan IPA,dimana pada pertemuan tersebut, tim asesor melakukan tanya jawab langsung dengan mahasiswa tersebut. Pertemuan dilanjutkan dengan pertemuan para pimpinan Fakultas MIPA untuk mengecek Borang Fakultas MIPA. Setelah sholat Jum'at bersama di Masjid Kampus, Sabilurrasyad-UNG, kegiatan Asesmen lapangan dilanjutkan dengan Asesmen Borang Prodi Pendidikan IPA hingga pukul 17:00 WITA. Tahap akhir yaitu kroscek dan penandatangan Berita Acara, dan ditutup secara resmi oleh Dekan Fakultas MIPA pada pukul 19.00.
Insya Allah tinggal menunggu Asesmen Umpan Balik dan semoga hasil yang ditorehkan nanti, sesuai dengan harapan Program Studi manapun, yaitu "A", ujar Ketua Program Studi IPA-UNG, Dr. Chairunnisa J.L, M.Si.
Dies Natalis FMIPA Universitas Negeri Gorontalo ke-61. Diisi dengan berbagai kegiatan menarik
International Conference on Sciences, Mathematics and Education
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".
Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021
Pukul: 08.00 WITA - Selesai
Platform: Zoom Meeting
Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.
Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020