Prodi Ilmu Lingkungan Tanda Tangani IA dengan Dua Dinas di Bolaang Mongdow Utara

Oleh: Jafar La Kilo . 3 Maret 2024 . 13:10:00

Sebagai tindak lanjut dari Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang telah ditandatangani, pada hari Jumat, tanggal 1 Maret 2024, Program Studi (Prodi) S1 Ilmu Lingkungan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melaksanakan penandatanganan Implementasi Kerja Sama (Implementation Agreement/IA) dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pariwisata Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Penandatanganan IA dengan Dinas Lingkungan Hidup, yang diwakili oleh Kepala Dinas (Kadis) Dr. Moh. Hidayat Panigoro, M.Si, berlangsung di kantor Dinas Lingkungan Hidup. Bentuk kegiatan yang akan dilakukan adalah Studi Lapangan Sistem Sosial Ekologi dan Kerusakan Lingkungan Kawasan Mangrove di Pesisir Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Sementara itu, penandatanganan IA dengan Dinas Pariwisata, yang diwakili oleh Kadis Mohamad Noh. Djarumia, SE, M.Si, dilakukan di kantor Dinas Pariwisata. Bentuk kegiatan yang akan dilakukan adalah Studi Lapangan tentang Potensi Ekowisata Kawasan Mangrove di Pesisir Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

 

Kegiatan ini dilakukan bekerjasama dengan Prodi S2 Kependudukan dan Lingkungan Hidup dan Prodi S3 Ilmu Lingkungan. Lokasi pelaksanaan kegiatan ini adalah di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Provinsi Sulawesi Utara, tepatnya di dua lokasi, yaitu Kawasan Batu Pinagut Desa Boroko Utara Kecamatan Kaidipang dan Kawasan Mangrove Binuanga Desa Binuanga Kecamatan Bolangitang Timur.

Pelaksanaan kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dimulai tanggal 2 dan berakhir tanggal 3 Maret 2024. Dosen Program Studi Sarjana Ilmu Lingkungan yang terlibat dalam kegiatan ini adalah 8 orang, yaitu Prof. Dr. Dewi Wahyuni K. Baderan, S.Pd., M.Si., Dr. Fitryane Lihawa, M.Si, Dr. Sukirman Rahim, S.Pd., M.Si, Dr. Marini Susanti Hamidun, S.Si, M.Si, Dr. Iswan Dunggio, M.Si, Rakhmat Jaya Lahay, S.Si., M,Sc., Nurdin Mohamad, S.Pd, M.Si, dan Syam S. Kumaji, S.Pd., M.Kes.

Dengan adanya Implementasi Kerja Sama ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan pemerintahan dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Agenda

27 September 2024

Dies Natalis FMIPA Ke-61

Dies Natalis FMIPA Universitas Negeri Gorontalo ke-61. Diisi dengan berbagai kegiatan menarik

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020