Mubes HMJ Biologi: Menggalang Sinergi Menuju Kepemimpinan Berintegritas dan Kekeluargaan

Oleh: Jafar La Kilo . 13 Januari 2024 . 08:52:53

Sebuah momentum besar bagi Himpunan Jurusan Biologi (HMJ BIOLOGI) pada kegiatan Musyawarah Besar yang digelar dengan semangat tinggi. Dengan tema " Satukan Persepsi, Kuatkan Sinergi Melalui Musyawarah Dalam Estafet Kepemimpian Yang Berintegritas Dan Berasaskan Kekeluargaan" kegiatan ini diadakan pada Hari Rabu-Jumat, 10-12 Januari 2024.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Gotontalo, Dr. Lilan Dama, S.Pd., M.Pd, dan Ketua Jurusan Biologi, Dr. Yuliana Retnowati M.Si, memberikan semangat kepada peserta untuk menjalankan musyawarah dengan semangat kekeluargaan dan berintegritas Wakil Dekan berpesan agar “lebih memperbanyak kegiatan-kegiatan yang membangun seperti pengabdian pada masyarakat dan kegiatan lainnya, dan bisa lebih mengembangkan terutama pada bidang akademik, dan bisa menjadikan himpunan jurusan yang membawa nama baik Jurusan Biologi”.

Puncak kegiatan ini adalah pemilihan ketua-ketua HMJ Biologi yang dipercayakan untuk memimpin dengan visi dan misi yang jelas. Hasil pemilihan tersebut menghasilkan nama-nama yang akan mengemban tanggung jawab besar yaitu  Muhammad Rizkiansyah Lukum  sebagai Ketua Himpunan Jurusan Biologi, Kaldin Umar sebagai Ketua HMPS Pendidikan Biologi, dan Nur Hidayat sebagai Ketua HMPS Biologi.

Dalam Musyawarah Besar ini, partisipasi peserta sangat mengesankan dengan jumlah peserta mencapai 40 orang. Hal ini menunjukkan antusiasme dan kepedulian terhadap kehidupan keorganisasian di lingkungan HMJ BIOLOGI. Kegiatan ini diakhiri dengan semangat tinggi dan komitmen dari para pemimpin terpilih untuk mewujudkan visi dan misi HMJ Biologi yang lebih baik ke depannya. Semoga, sinergi dan kekompakan yang terjalin dalam musyawarah besar ini dapat membawa perubahan positif dan membawa nama baik untuk Jurusan Biologi.

Agenda

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020

19 November 2019

SIDANG SENAT TERBUKA

Sidang Senat Terbuka Penetapan Calon dan Nomor Urut Calon Dekan FMIPA Periode 2019-2023