Kukuhkan 294 Sarjana, Dekan: Ini adalah Awal dari Perjuangan Kalian

Oleh: Jafar La Kilo . 17 Februari 2024 . 14:18:51

Pada tanggal 17 Februari 2024, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menggelar pengukuhan sarjana dan acara ramah tamah di Grand Palace Kota Gorontalo.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil rektor bidang kemahasiswan dan Alumni Universitas Negeri Gorontalo Prof. Dr. Muh. Amir Arham, M.E, Para dekan se-UNG, dosen, tenaga kependidikan FMIPA, dan para orang tua mahasiswa yang baru saja menjalani proses diyudisium. Sebanyak 294 sarjana resmi dikukuhkan dalam upacara tersebut.

Dalam sambutannya, Dekan FMIPA, Dr. Fitryane Lihawa, M.Si, menyampaikan pesan penting kepada para sarjana baru.

"Sebagai sarjana baru, ini bukan akhir dari perjuangan. Bukan berhenti belajar, tapi awal dari perjuangan. Proses menyelesaikan studi hanyalah langkah kecil dalam menghadapi masa depan. Langkah besar adalah setelah diwisuda, menerima ijazah, dan berjuang meraih cita-cita. Kalian masih memiliki cita-cita yang panjang," Ungkapnya.

Dekan juga memberikan pesan khusus, "Jika nanti sudah terjun di masyarakat, jagalah nama baik almamater. Bertanggung jawablah dengan gelar yang dipikul. Almamater ini adalah bagian dari identitas kalian, dan keberhasilan kalian adalah cermin dari kesuksesan universitas ini."

Acara pengukuhan sarjana ini tidak hanya menjadi momen berharga bagi para lulusan FMIPA UNG, tetapi juga memperkuat semangat untuk menghadapi tantangan di masa depan dengan penuh dedikasi dan kebanggaan akan prestasi yang telah diraih.

Agenda

27 September 2024

Dies Natalis FMIPA Ke-61

Dies Natalis FMIPA Universitas Negeri Gorontalo ke-61. Diisi dengan berbagai kegiatan menarik

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020