Mahasiswa UNU Belajar di Jurusan Kimia FMIPA

Oleh: Jafar La Kilo . 19 November 2021 . 10:14:45

Mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Gorontalo bekerja sama dengan Jurusan Kimia menggelar Seminar Ilmiah, Kamis (18/11).

Kegiatan yang mengusung tema, Manajemen Laboratorium Analisis Kualitas Air ini menghadirkan tiga pembicara dari Jurusan Kimia FMIPA UNG, yakni Dr. Netty Ischak , M.Kes yang menyampaikan materi dengan topik  Kesehatan dan Keselamatan Kerja di Laboratorium. Ketua Jurusan Kimia Wiwin Rewini Kunusa, M.Si menyampaikan materi Sampling Kualitas Air. Erni Mohamad, M.Si selaku Kepala Laboratorium Kimia menyampaikan materi seputar Pengenalan Alat dan Bahan.

Selain mendengar materi seminar ilmiah, sejumlah mahasiswa UNU juga melaksanakan praktikum di laboratoium kimia. Topik praktikum yang dilaksanakan adalah, (1) Pengenalan alat bahan;  (2) Analisis sifat fisikkimia sampel; (3) Titrasi Asam Basa; (4) Analisis COD sampel dan (5)  Analisis logam Fe menggunakan Spektrofotometer UV -Vis.

 

Agenda

13 - 14 Oktober 2022

ICOSMED 2022

International Conference on Sciences, Mathematics and Education

13 Maret 2021

Temu Alumni FMIPA UNG

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Gorontalo mempersembahkan "Temu Alumni FMIPA UNG 2021" dengan tema "Berkumpul Berkisah untuk FMIPA Unggul dan Berdaya Saing".

Kegiatan Temu Alumni FMIPA UNG akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu, 13 Maret 2021

Pukul: 08.00 WITA - Selesai

Platform: Zoom Meeting

9 April 2020

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia

Seminar Nasional Kimia dan Pendidikan Kimia .Tema: Merdeka Belajar Kimia dan Sains 4.0 dalam Mencapai Pembangunan Unggul dan Berbudaya di Kawasan Teluk Tomini.

Link Pendaftaran: http://bit.ly/snkpk2l2020

19 November 2019

SIDANG SENAT TERBUKA

Sidang Senat Terbuka Penetapan Calon dan Nomor Urut Calon Dekan FMIPA Periode 2019-2023